Jumat, 16 Januari 2015

PANDUAN PROGRAM SERTIFIKASI GURU 2015 MELALUI PROGRAM : PENDIDIKAN PROFESI GURU DALAM JABATAN (PPGJ)

Berdasakan Rakor BPSDMPK-PMP perihal PPGJ berikut kami sampaikan Buku 1 untuk dipelajari dan Dipedomani langkah yang harus diambil. Bagi yang akan mengikuti Sertifikasi 2015, Sertifikasi ke 2 mohon dibaca terlebih dahulu ketentuan di Buku 1 tersebut.
Silahkan unduh Buku 1 disini

Berdasarkan Hal tersebut, kami tindaklanjuti melalui Surat resmi dan Form Verifikasi (A0) yang dapat diunduh disini.

Setiap Guru PNS, GTY dan Guru Kontrak SK Bupati yang belum Bersertifikat Pendidik untuk mengecek data masing-masing di sergur.kemdiknas.go.id 

APA DAN BAGAIMANA RPL (REKOGNISI PEMBELAJARAN LAMPAU)- SEMACAM PORTOFOLIO YANG DIKUMPULKAN????
APA DAN BAGAIMANA PKM ( PEMANTAPAN KEMAMPUAN MENGAJAR)- ????
BAGI YANG MEMENUHI PESYARATAN PPGJ 2015 -PELAJARI SEBELUM MENYUSUN RPL DAN PELAKSANAAN PKM
silahkan unduh disini

STANDAR KUALIFIKASI DAN KOMPETENSI GURU sebagai bahan acuan PPGJ dapat di lihat di Permendiknas 16 Tahun 2007 silahkan unduh disini

BUKU 1 EDISI REVISI...silahkan ditindaklanjuti dan unduh disini

Selasa, 13 Januari 2015

PEMBEKALAN KESAMAPTAAN CPNS DINAS PENDIDIKAN KABUPATEN KENDAL

Diinformasikan kepada Seluruh CPNS Dinas Pendidikan Kabupaten Kendal, untuk hadir pada Pembekalan Diklat Kesamaptaan Tahun 2015 yang akan dilaksanakan pada:

Senin, 19 Januari 2015, Pukul 08.00 WIB s.d. Selesai di Pendopo Kabupaten Kendal, Keterangan Wajib Hadir tepat waktu, Membawa alat tulis.

Adapun daftar nama sesuai lampiran berikut (Link 1 - Link 2 - Link 3)

Demikian, dimohon bantuannya untuk menyampaikan kepada Seluruh CPNS di lingkungan kerja masing-masing.

Selasa, 06 Januari 2015

LOMBA INOVASI PEMBELAJARAN TAHUN 2015 

Berikut kami sampaikan file terkait Lomba Inovasi Pembalajaran Bagi Guru SD, SMP, SMA dan SMK Tahun 2015 Kabupaten Kendal silahkan unduh disini